Resep Perkedel Kentang Enak Banget

Sabtu, 18 Januari 2014
Advertesement
Resep Perkedel Kentang Enak Banget Perkedel merupakan jenis kuliner makanan yang terbuat dari olahan kentang yang baik secara direbus maupun digoreng yang kemudian dihaluskan atau dilumatkan lalu dicampur dengan daging cincang, telur ayam,irisan daun bawang dan daun seledri kemudian di campur bumbu-bumbu kemudian dibentuk sesuai selera biasanya berbentuk bulat atau lonjong.

Resep Perkedel Kentang beragam dan variatif tergantung  selera memasak sobat dan banyak variasi penyajian memasak perkedel diantaranya perkedel Kentang kornet, Perkedel Kentang daging, Perkedel Kentang rebus, Perkedel Kentang goreng, Perkedel Kentang ayam dll.


RESEP PERKEDEL KENTANG


Bahan :

  • 500 gram kentang, rebus hingga empuk, kupas, lumatkan
  • 3 sdm tepung terigu
  • 1 buah telur ayam
  • garam dan lada secukupnya
  • penyedap rasa sesuai selera
  • minyak goreng
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 1 batang daun bawang, iris tipis

CARA MEMBUAT PERKEDEL KENTANG :

  1. Kocok telur ayam, garam, lada, bawang putih dan penyedap dengan menggunakan sendok. Setelah rata, masukkan irisan daun bawang, aduk rata.
  2. Campur rata kocokan telur tersebut dengan kentang halus. Tambahkan tepung terigu lalu aduk rata kembali.
  3. Panaskan minyak, bentuk adonan sesuai selera lalu goreng di atas ap kecil hingga kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan, siap sajikan.
Semoga bermanfaat informasi  Resep Perkedel Kentang Enak Banget